Tulus Ikhlas, Dandim 0735/Surakarta Berikan Bantuan Sembako Kepada Petugas Kebersihan Lingkungan

    Tulus Ikhlas, Dandim 0735/Surakarta Berikan Bantuan Sembako Kepada Petugas Kebersihan Lingkungan

    SURAKARTA - Komandan Kodim 0735/Surakarta Letkol Inf Devy Kristiono, S.E., M.Si., memberikan bantuan paket sembako kepada petugas kebersihan lingkungan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surakarta, Rabu (18/01/2023)

    Bantuan diberikan langsung oleh Dandim di Markas Kodim 0735/Surakarta Jln. A yani No.349, Kelurahan Kerten Kecamatan Laweyan.

    "Sengaja kita berikan langsung bantuan paket sembako tersebut kepada petugas kebersihan lingkungan sehingga bisa tepat sasaran dan bermanfaat."tutur Dandim.

    "Kegiatan ini kita laksanakan untuk menumbuhkan rasa saling peduli yang dilandasi dengan semangat kebersamaan dan memupuk kekeluargaan."terangnya.

    “Kegiatan ini juga merupakan wujud kepedulian TNI-AD kepada masyarakat kurang mampu yang membutuhkan, di samping itu merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, ” imbuhnya.

    “Kami berharap semoga dengan kegiatan bakti sosial yang kita lakukan hari ini akan dapat menggugah hati kita semua, mempertajam kepekaan nurani kita untuk saling membantu, berbagi terhadap sesama, ” pungkas dandim.

    (Arda 72)

    surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Dampingi Posyandu Balita di Wilayah Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Anggota TNI Di Slogohimo Berikan Wasbang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Jalin Silaturahmi, Babinsa Mapurujaya Komsos Dengan Warga
    Satgas Yonif 715/Mtl Brantas Buta Huruf

    Ikuti Kami